Keramas dengan Air Dingin vs Air Hangat: Mana yang Terbaik?

keramas dengan air dingin vs air hangat

Keramas dengan Air Dingin vs Air Hangat: Mana yang Terbaik?

Tahukah kamu? Setiap hal yang dilakukan saat keramas bisa mempengaruhi kesehatan rambut lho. Mulai dari cara mencuci rambut yang benar maupun pengaturan suhu air saat keramas. Nah kali ini, ixo akan membahas mengenai keramas dengan air dingin vs air hangat, kira-kira mana yang lebih baik?

Kalau ixo friend, tim keramas dengan air dingin atau air hangat nih? Air dingin memang jadi primadona bagi masyarakat Indonesia yang hidup di wilayah tropis, tapi tak sedikit pula yang lebih menyukai air hangat karena dianggap lebih menenangkan. Yang pasti, kamu harus tahu pengaturan suhu terbaik untuk kondisi rambutmu ya karena kamu ga mau kan rambut jadi mudah rontok? Yuk langsung aja simak artikel ini.

Keramas Dengan Air Dingin

Keramas Dengan Air Dingin

Selain menyegarkan, keramas menggunakan air dingin juga dapat mencegah rambut rontok lho. Tapi kamu harus berhati-hati karena air dingin bisa merusak rambut dengan kondisi tertentu. Untuk lebih jelasnya, berikut kelebihan dan kekurangan keramas dengan air dingin:

Kelebihan:

  1. Keramas dengan air dingin dapat mencegah rambut rontok. Air dingin akan menutup lapisan kutikula pada rambut. Kutikula rambut ini sendiri berfungsi untuk melindungi rambut dari hal-hal yang dapat merusak rambut.
  2. Kelebihan lain dari mencuci rambut dengan air dingin adalah, kamu dapat melancarkan peredaran darah pada kulit kepala. Sehingga kepala lebih sehat dan hati pun senang.
  3. Ketika peredaran darah di kulit kepala lancar, maka nutrisi yang berasal dari shampo dan produk lainnya pun akan mudah terserap oleh akar rambut. Oleh karena itu, penggunaan air dingin memungkinkan rambut kamu terasa lebih halus dan lebih mudah diatur friend.
  4. Air dingin dapat mempertahankan minyak alami rambut, sehingga rambut dan kulit kepala terjaga kelembapannya. Keramas dengan air dingin juga dapat menutup pori-pori dan menjaga kulit kepala tetap bersih lho friend.

Kekurangan:

  1. Keramas dengan air dingin kurang cocok untuk tipe rambut berminyak. Air dingin akan membuat kulit kepalamu jadi lepek friend. Penting untuk mengetahui tipe rambut kamu ya ixo friend!
  2. Air dingin tidak dapat mengangkat minyak lebih baik daripada air hangat. Karena kelebihan utama air dingin justru untuk menjaga minyak alami rambut itu sendiri friend.

Keramas dengan Air Hangat

Bukan hanya air dingin, keramas dengan air hangat juga memiliki banyak manfaat. Buat ixo friend yang suka keramas dengan air hangat, simak kelebihan dan kekurangannya, ya:

Kelebihan:

  1. Adakah ixo friend yang memiliki masalah ketombe? Keramas dengan air hangat dapat menjadi salah satu solusinya. Air hangat dapat membuka kutikula dan pori-pori di kulit kepala sehingga semua kotoran, minyak, maupun ketombe yang tersumpat di kulit akan lebih mudah dibersihkan.
  2. Keramas dengan air hangat juga dapat membantu shampoo terserap lebih baik. Nutrisi rambut jadi terpenuhi, dan rambut akan jadi lebih sehat.
  3. Keramas dengan air hangat dapat membuat rambut lebih tebal dan sehat. Air hangat dapat menstimulasi aliran darah, sehingga akan membantu pertumbuhan rambut dan membuat rambut terlihat lebih tebal dan ber-volume.

Kekurangan:

  1. Air hangat memang ampuh untuk membersihkan kotoran dan minyak secara maksimal, tapi permasalahannya minyak alami rambut juga dapat hilang. Oleh karena itu, untuk rambut kering lebih baik hindari keramas dengan air hangat ya!
  2. Jika terlalu sering keramas dengan air hangat, kulit kepala jadi mudah kering dan rambut pun lebih mudah rontok. Usahakan untuk menggunakan produk yang melembabkan rambut agar kulit kepala tetap lembab.
  3. Harus menemukan suhu hangat yang tepat! Jika air terlalu panas, maka akar rambut akan cepat rusak. Suhu air yang terlalu tinggi akan membuat akar rambut justru lebih mudah patah, rontok, dan kering.

Keramas Dengan Air Dingin vs Air Hangat

Kesimpulannya, keramas dengan air dingin vs air hangat memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing. Tapi, menurut Erica Douglas atau dikenal sebagai Sister Scientist, lebih baik keramas dengan suhu yang berbeda-beda. Kamu bisa mulai dengan air hangat untuk membuka pori-pori kulit kepala yang lebih baik. Sehingga, kotoran mudah larut dan nutrisi shampo dapat terserap secara maksimal. Nah, untuk membilas sisa shampo di rambut, disarankan lebih baik menggunakan air dingin agar pori-pori kulit kepala tertutup dan terjaga kesehatannya.

Baca Juga:

Pebisnis Pemula, Ketahui Manfaat Bisnis Franchise Ini!

Jika kamu terlalu malas untuk melakukannya, ixo friend dapat menyesuaikan dengan kondisi rambut saja. Untuk kondisi rambut berminyak dan lemas lebih baik menggunakan air hangat, sedangkan rambut kering dan bervolume lebih baik menggunakan air dingin. Mudah bukan? Jangan lupa styling rambut di ixo dan dapatkan potongan 30% untuk pengguna pertama aplikasi. Kamu juga bisa menggunakan layanan home service dan reservasi di link ini. Ditunggu ya kedatangannya ixo friend!

Start typing and press Enter to search

×